Ini Keren

Resep Gulai Jantung Pisang Sedap..and delicious

Resep percobaan, Kali ini kita bahas soal resep Resep Gulai Jantung Pisang Sedap..and delicious, semua bahan bahannya sangat mudah didapatkan dipasar atau supermarket terdekat.

https://reseppercobaanmasak.blogspot.com/2016/05/resep-gulai-jantung-pisang-sedapand.html

gulai jantung pisang

Bismillahirrahmanirrahim
Resep Gulai Jantung Pisang - Belanja ke pasar, tiba-tiba ingin beli jantung pisang, jadilah saya membeli 2 buah jantung pisang. Hanya saja sampai beberapa hari belum saya masak juga, karena selain belum ada waktunya, masih bingung mau di masak apa. Resep urap jantung pisang dan Resep tumis jantung pisang sudah pernah di buat sebelumnya. Berpikir memasak jantung pisang dengan resep yang bebeda, akhirnya saya putuskan untuk membuat gulai jantung pisang.

Kebetulan hari ini libur, mulailah saya memasak gulai jantung pisang. Tapi sayangnya, ada beberapa bahan yang tidak ada stok di rumah yaitu daun jeruk purut dan cabai merah. Kalaupun ada cabai merah, mungkin saya juga tidak pakai karena kami tidak suka pedas.

Cara membuat gulai jantung pisang lumayan mudah. Pertama siapkan bahan  dan bumbu - bumbunya. Bahan utama yaitu jantung pisang.  Buang bagian terluar jantung pisang hingga k bagian putihnya. Siapkan pula panci untuk merebus, masukkan garam dan jantung pisang. Garam ini berfungsi agar jantung pisang tidak kehitaman. Lalu rebus sampai matang.


jantung pisang


Sementara menunggu jantung pisang matang. Mari kita siapkan  bumbu yang akan di haluskan, yaitu bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit bakar dan cabe merah. Berhubung saya tidak suka pedas dan tidak punya stok cabe merah, maka jadilah gulai tanpa cabe. hasilnya warnanya kayak opor ya..karena biasanya gulai warnanya agak kemerahan  :D

 bumbu gulai

bumbu gulai


Setelah jantung pisang matang, angkat dan tiriskan. lalu potong kecil-kecil. Jantung pisangnya agak kehitaman ini bukan pengaruh perebusan ya..karena memang jantung pisangnya bunganya sudah berwarna kehitaman akibat tidak langsung diproses. Kalau ingi jantung pusang berwarna putih bagus, selain proses pemasakan yang benar juga gunakan jantung pisang yang masih baru atau segar.

jantung pisang


Langkah selanjutnya siapkan panci untuk menumis, masukkan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi, tambahkan pula teri.  Aduk hingga berbau harum.


 Kemudian aduk rata lalu masukkan jantung pisangyang sudah dicacah atau di potong kecil - kecil.


 

Tambahkan santan. Disini saya menggunakan santan instan 200 ml yang ditambah air sebanyak 600 ml.

 

Tambahkan serai dan lengkuas yang sudah dimemarkan. Harusnya ada daun jeruk purutnya ya..berhubung tidak ada stok, jadinya saya tidak menggunakan daun jeruk.


hingga mendidih sambil terus diaduk.
Jika sudah matang angkat dan gulai jantung pisang siap di sajikan.

gulai jantung pisang


Resep Gulai Jantung Pisang Enak dan Gurih

Bahan :
  • 2 buah jantung pisang
  • 800 ml santan
  • 50 g teri asin
  • 2 cm lengkuas yang di memarkan
  • 1 batang serai  yang dimemarkan
  • 3 lembar daun jeruk purut ( saya tidak pakai)
  • garam dan gula secukupnya
Bumbu halus :
  • 3 cabai merah (saya tidak pakai)
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih 
  • 3 buah kemiri
  • 2 cm kunyit di bakar
  • 2 cm jahe

Cara membuat gulai jantung pisang :

  1. Buang kulit luar jantung pisang hingga ke bagian kulit yang berwarna putih,
  2. Siapkan panci untuk merebus, tambahkan 1 sdm garam dan masukkan jantung pisang lalu rebus hingga matang. setelah matang angkat dan tiriskan lalu potong  atau cacah kecil - kecil.
  3. Tumis bumbu halus hingga berbau harum, masukkan teri aduk sebentar, kemudian masukkan jantung pisang aduk - aduk lagi.
  4. Tuangkan santan, lalu tambahkan serai, lengkuas yang sudah dimemarkan, daun jeruk, gula dan garam, icipi rasanya.
  5. Masak hingga mendidih sambil di aduk - aduk. Angkat dan sajikan.
Gulai tidak melulu dari bahan daging. Mau mencoba gulai dari sayuran, resep gulai jantung pisang ini bisa jadi alternatifnya. Rasanyapun tidak kalah dari gulai daging, sangat lezat dan gurih. Tapi jika anda tidak suka makanan bersantan, mungkin sebaiknya jangan mencoba resep ini :D. so, penasaran? silahkan di coba..

Hallo sahabat Resep percobaan, Mudah mudahan tulisan Resep Gulai Jantung Pisang Sedap..and delicious ini bisa bermanfaat.Jangan lupa untuk share yah biar makin banyak orang yang tau sekalian nambah nambah amal ibadah

Posting Komentar

Lagi Hangat